Monday 26 October 2015

Berhenti Menulis Seputar Tekhnik Membangun Blog, Tutorial dan Sebagainya!

Sering para blogger pemula terjebak untuk ikut-ikutan menulis hal-hal yang berbau tekhnis seputar blog, seperti cara membuat blog baru, optimasi blog, bahkan sampai ke monitisasi blog seperti cara mendaftar google adsense, afiliasi dan seterusnya.

Bukannya itu di larang malah bagus sebenarnya, tapi masalahnya ibarat jualan para pedagang besar sudah menjual itu semua sedangkan anda belum paham secara mendetil tentang topik tersebut, jadi hasilnya akan terkesan memaksakan, bisa-bisa malah keluar jurus copy paste, dan pastinya anda akan kalah bersaing di google search engine.

Mengambil topik seputar blog itu bukan harus menulis tutorial blog dan sejenisnya saja, banyak yang bisa anda kembangkan pada hal-hal yang bersangkutan dengan blog, seperti saya misalanya. Saya lebih senang menulis hal-hal yang berkaitan dengan psikologi blogger khususnya untuk pemula, kenapa? Selain minat saya menulis topik itu menurut saya masalah psikologi adalah hal yang sangat mendasar untuk menentukan seseorang sukses atau tidak, satu lagi juga karena saya tidak terlalu paham dengan hal-hal tekhnis tersebut, bahkan sekarang ini saya tidak terlalu peduli.

Tapi kalau anda ingin menuliskannya juga lakukanlah dengn cara yang berbeda, bagaimana cara yang berbeda itu? Ya pikirkanlah itu lah yang dinamakan kreatif.





No comments: